SOP PENGAMBILAN DARAH ARTERI
Sampel darah arteri digunakan terutama untuk pemeriksaan analisa gas darah (AGD) arteri. Sampel dapat diperoleh melalui dua cara, yaitu pada pasien yang sering diperiksakan AGD melalui kateter dalam arteri, atau dengan menggunakan spuit untuk tusukan arteri pada pasien yang hanya butuh satu kali pemeriksaan. Pengambilan sampel darah arteri lebih sulit dibandingkan sampel darah vena karena pembuluh darahnya lebih dalam dan tidak terlihat/teraba dengan komplikasi yang lebih berat. Arteri radialis merupakan pilihan pertama karena paling dangkal, memiliki kolateral ( arteri ulnaris ), dan mudah perabaannya. Pilihan arteri berikutnya adalah arteri brachialis dan arteri dorsalis pedis , sedangkan arteri femoralis merupakan pilihan terakhir. Sebenarnya pengambilan sampel dari arteri femoralis lebih mudah karena ukuran arteri lebih besar, tapi beresiko menyebabkan perdarahan yang sering tidak diketahui karena lokasinya tertutup selimut. Sebelum pengambilan darah dari arteri